Blog ini berisikan tentang perkembangan agama islam serta sejarah - sejara perkembang islam dan aturan - aturan yang ada di dalam islam serta Soal - soal Pelajaran PAI

Sifat-sifat Para rasul


Para rasul yang di utus Allah swt. mempunyai sifat-sifat khusus yang menjadi karakteristik.sifat-sifat ini terbagi menjadi tiga jenis yaitu wajib jumlahnya ada emapt, sifat mustahil jumlahnya ada empat dan sifat jaiz jumlahnya ada satu jadi total jumlah sifat-sifat para rasul ada sembilan. berikut perincian sifat-sifat para rasul tersebut.

1. Sifat wajib
sifat wajib rasul adalah sifat yang pasti di miliki para rasul yaitu sebagai berikut.


  • siddiq, artinya benar. maksudnya, setiap rasul pasti mempunyai sifat benar yaitu benar dalam ucapan maupun benar dalam perbuatannya ajaran yang disampaikan pasti benar, karena berasal dari wahyu Allah swt.
  • Amanah, artinya dapat dipercaya . maksudnya setiap rasul pasti orang yang memegang amanah dan tidak pernah berkhianat. jika berjanji pasti di tepati dan jika diberi amanah pasti memegang teguh amanah itu.
  • Tablig, artinya menyampaikan wahyu. maksudnya setiap rasul pasti selalu menyampaikan apa yang diterimanya dari Allah untuk di sampaikan kepada umatnya. sifat tablig ini tidak ada pada seorang nabi.
  • Fatanah , artinya cerdas, maksudnya setiap rasul pasti orang yang telah dipilih Allah dan pastilah orang nya yang cerdas dalam segala hal , karena rasul merupakan panutan umatnya.
2. Sifat Mustahil
sifat mustahil adalah sifat-sifat tercela berupa kebalikan dari wajib yang tidak mungkin ada pada rasul. sifat mustahil tersebut sebagai berikut.

  • kizib, artinya dusta atau bohong. maksudnya tidak mungkin seorang rasul berbuat dusta dan berbohong.
  • khianat ,artinya tidak dapat dipercaya maksudnya seorang rasul tidak mungkin memiliki sifat tidak dapat di percaya. semua nabi dan rasul pasti dapat dipertanggung jawabkan semua ucapan dan perbuatannya.
  • kitman, artinya menyembunyikan. maksudnya seorang rasul tidak mungkin menyembunyikan wahyu yang di terimanya dari Allah.
  • baladah,artinya bodoh. maksudnya tidak mungkin seorang rasul mempunyai otak yang bodoh. seorang rasul adalah tempat bertanya dan menyelesaikan berbagai masalah umatnya, maka seornag rasul di pilih dari orang yang cerdas dan pandai. 

3. Sifat jaiz 
sifat rasul ialah sifat-sifat yang di perbolehkan bagi mereka yaitu kebolehan berupa sifat-sifat manusiawi seperti manusia pada umumnya,sepanjang sifat-sifat tersebut tidak mengurangi martabat kerasulannya. misalnya makan, minum,tidur menikah,sedih, gembira dansebagainya.
Setelah sifat-sifat tersebut diatas, para rasul juga memiliki sifat-sifat istimewa yang khusus hanya ada pada mereka dan tidak ada pada selain para nabi dan rasul. sifat-sifat tersebut adalah sebagai berikut.
  • ishmaturasul atau sifat maksum. art dari maksum adalah terjaga dari perbuatan dosa dan tercela
  • IItizamurrasul atau sifat iltizam arinya dari iItizam adalah komitmen , maksudnya para rasul selalu punya komitmen dalam menjalankan tugas-tugasnya mereka. 
Share:

No comments:

Post a Comment

ADIT. Powered by Blogger.

Popular Posts

Flag Counter

Total Pageviews

contact Froms