Blog ini berisikan tentang perkembangan agama islam serta sejarah - sejara perkembang islam dan aturan - aturan yang ada di dalam islam serta Soal - soal Pelajaran PAI

IMAN KEPADA MALAIKAT - MALAIKAT ALLAH SWT.


  •      Pengertian Malaikat

Percaya kepada malaikat merupakan salah satu pokok ajaran Islam kelima seorang muslim menjadi tidak sempurna, bahkan tidak sah apabila tidak percayaa dan malaikat dengan sifat – sifat  yang  telah dijelaskan  Allah dalam Al – Quran maupun hadis Nabi Muhammad Saw. Allah berfirman dalam  Al – Quran surat Al – Baqarah ayat  285 sebagaiberikut :

آمَنَ الرَّسُولُ بِمَا أُنْزِلَ إِلَيْهِ مِنْ رَبِّهِ وَالْمُؤْمِنُونَ ۚ كُلٌّ آمَنَ بِاللَّهِ وَمَلَائِكَتِهِ وَكُتُبِهِ وَرُسُلِهِ لَا نُفَرِّقُ بَيْنَ أَحَدٍ مِنْ رُسُلِهِ ۚ

وَقَالُوا سَمِعْنَا وَأَطَعْنَا ۖ غُفْرَانَكَ رَبَّنَا وَإِلَيْكَ الْمَصِيرُ
Artinya :
Rasul telah beriman kepada Al Quran yang diturunkan kepadanya dari Tuhannya, demikian pula orang-orang yang beriman. Semuanya beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya dan rasul-rasul-Nya. (Mereka mengatakan): "Kami tidak membeda-bedakan antara seseorangpun (dengan yang lain) dari rasul-rasul-Nya", dan mereka mengatakan: "Kami dengar dan kami taat". (Mereka berdoa): "Ampunilah kami ya Tuhan kami dan kepada Engkaulah tempat kembali". ( Al-Baqarah Ayat 285 )

Malaikat artinya utusan yang menyampaikan sesuatu. Mereka merupakan mahkluk gaib yang bersifat halus dan tercipta dari cahaya mereka juga dapat berubah dengan beragam bentuk, taat kepada perintah  Allah Swt, dan sedikit pun tidak pernah membangkang.

  •      Penciptaan Malaikat

Malaikat diciptakan Allah Swt. Lebih dahulu dari pada manusia. Informasi tentang asal kejadian malaikat diriwayatkan oleh Imam Muslim, Ahmad Tirmidzi dan Ibnu Majah melalui Istri Nabi Muhammad Saw, Yaitu Aisyah Ra. Yang menceritakan bahawa Rasulullah  Saw. Telah menjelaskan sebagai berikut :
Malaikat diciptakan dari cahaya, jin dari api yang berkobar dan Adam ( manusia ) sebagai mana telah dijelaskan kepada kalian.” ( HR.Muslim ).
Tidak diketahui secara pasti dari cahaya apa malaikat diciptakan. Namun yang jelas bahwa malaikat adalah mahkluk gaib yang tidak dapat di ketahui hakikatnya( Kecuali Allah Swt dan Orang yang dikehendaki-Nya ). Kita hanya diperintahkan untuk percayaakan keberadaan wujudnya.

  •       KemampuanMalaikat

Menurut Para ulama bahwa dalam Al – Quran dan sunah Nabi( Hadis )ditemukan beberapa keterangan tentang ciri – ciri, sifat, dan kemampuan malaikat, anatara lain :

1.     Mampu berwujud seperti manusia. Hal ini dapat dilihat dari kenyataan bahwa :

a. Nabi Muhammad Saw. Pernah didatangi malaikat Jibril yang menyerupai manusia. Malaikat jibril ini mengenakan baju putih dan mengajar sahabat Nabi tentang prinsib – prinsib ajaran Islam.
b.    Nabi Ibrahim As. Pernah didatangi oleh malaikat berbentuk manusia.
c.     Nabi Luth As. Juga pernah di kunjungi oleh malaikat dalam bentuk manusia.
d.     Mariam, Ibunda Nabi Isa As. Juga pernah di kunjungi oleh malaikat Jibril dalam bentuk manusia.

2.     Tidak berjenis Kelamin

Kaum musyrik menduga bahkan percaya bahwa para malaikat berjenis kelamin perempuan, tetapi Allah membantah keyakinan mereka danmenyatakan bahwa Allah tidak memilih atau mengutamakan jenis kelamin apapun, baik jenis pria maupun wanita
3.     Tidak makan dan minum

Dalam hadis di jelaskan bahwa jangankan makan dan minum, aroma beberapa jenis makanan pun tidak di sukai para malaikat.

4.     Tidak jemu dan tidak letih beribadah kepada  Allah Swt.

Malaikat adalah mahkluk yang oleh Allah tidak di anugrahi Syahwat dan hawa nafsu sehingga mereka selalu menaati seluruh perintah Allah dan tidak pernah berbuat Durhaka. Allah Swt. Berfirman dalam surat At- Tahrim ayat  6 sebagaiberikut :

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا قُوا أَنْفُسَكُمْ وَأَهْلِيكُمْ نَارًا وَقُودُهَا النَّاسُ وَالْحِجَارَةُ عَلَيْهَا مَلَائِكَةٌ غِلَاظٌ شِدَادٌ لَا يَعْصُونَ اللَّ

مَا أَمَرَهُمْ وَيَفْعَلُونَ مَا يُؤْمَرُونَ


Artinya: Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu; penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, keras, dan tidak mendurhakai Allah terhadap apa yang diperintahkan-Nya kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.
  ( Q.S At-Tahrim Ayat 6 )

Malaikat adalah mahkluk yang tidak memiliki rasa letih dalam melakukan sesuatu.
Hal ini karena malaikat tidak memiliki hawa nafsu. Allah Swt. Menjelaskan dalam Al – Quran surat Al – Anbiya ayat 19 :

وَلَهُ مَنْ فِي السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ ۚ وَمَنْ عِنْدَهُ لَا يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِهِ وَلَا يَسْتَحْسِرُونَ
Atinya :
“Dan Kepunyaan-Nyalah Segala apa yang di langit dan di bumi dan malaikat – malaikat yang ada di sisi –Nya, mereka tiada memiliki rasa angkuhuntuk menyembah –Nya dan tiada
( Pula ) merasa letih .”(Q.S. Al – Anbiya : 19 )

5.       Tidak Melakukan Dosa
Bagaimana mungkin para malaikat melakukan dosa, sedangkan meraka tidak memiliki hawa nafsu untuk makan, minum, danSyahwat jenis kelamin yang sering kali mengantar kan mahkluk pada perbuatan dosa ? Kegiatan malaikat adalah hanya beribadah kepada Allah. Meraka senantiasa bertasbih siang dan malam tiada hentinya, Hal ini menunjukkan bahwa malaikat tidak mungkin melakukan perbutan dosa danmelanggar perintah serta aturan Allah Swt.
  •       Jumlah Malaikat

Malaikat Allah jumlahnya sangat banyak. Mereka tidak terhitung jumlahnya, kecuali hanya Allah Swt. Sendiri. Hal ini bias dilihat dari satu sabda Rasulullah Saw. Sebagai berikut yang artinya :
Neraka jahanam pada hari kiamat memiliki tujuh puluh ribu kendali, setiap kendali ditarik oleh tujuh puluh ribu malaikat.” (HR.Muslim )

  •    Nama dan Tugas Malaikat

Tugas malaikat itu ada yang di kerjakan di alam ruh dan ada yang di kerjaakan di alam dunia. Tugas malaikat di alam ruh ialah menyucikan atau bertasbih serta taat dan patuh sepenuhnya kepada Allah Swt. Memberikan salam kepada ahli surga danmenyiksa para ahli neraka. Adapun di antara nama dan tugas malaikat di alam dunia ialah sebagai berikut:
1.       Malaikat Jibril, bertugas menyampaikan wahyu kepada para rasul. Malaikat Jibril disebut juga Ruh Al – Amiin( ruhul Amiin ) atau ruh Al – Qudus ( ruhul Qudus ).
2.       Malaikat Mikail, bertugas mengatur perjalanan bintang, menentukan musim, seperti menurun kan hujandan panas sertamenurunkan Rezeki.
3.       Malaikat Izrail, bertugas mencabut nyawa mahkluk.
4.       Malaikat Israfil, bertugas meniup sangkakala atau nafiri ketika terjadi kiamat besar( kubra).
5.       Malaikat Raqib, berada di sebelah kanan manusia yang bertugas mencatat segalaamal perbuatan baik manusia
6.       Malaikat Atid, berada di sebelah kiri manusia  yang bertugas mencatat segala amal perbutan buruk manusia.
7.       Malaikat Munkar, bertugas memeriksa amal perbuatan di alam kubur.
8.       Malaikat Nakir, bertugas memeriksa amal perbuatan manusia di alam kubur.
9.       Malaikat Malik, bertugas menjaga neraka, tempat manusia menerima sanksi sebagai balasan perbutan buruk mereka ketika hidup di dunia.
10.   Malaikat Ridwan, bertugas menjaga surga, tempat kebahagiaan manusia sebagai ganjaran atas perilaku baik mereka di dunia
  •         Ciri – cirri Beriman Kepada Malaikat


Orang – orang  yang beriman kepada malaikat Allah, akan tampak pada perilakunya. Adapun ciri – cirinya Adalah:

1.       Menyakini bahwa malaikat pasti ada sebagai bukti kemahakuasaan Allah Swt.
2.       Keimanannya kepada kekuasaan dan ilmu Allah semakin kuat
3.       Rajin melaksanakan ibadah kepada  Allah Swt.
4.       Merasa takut akan siksa kubur dan siksa api neraka.
5.       Selalu menjaga perilaku dalam kehidupan sehari – hari karena merasa gerak – geriknya selalu di lihat oleh Allah dan di catat oleh Malaikat Raqib dan Atid.
6.       Menambah rasa syukur kepada Allah karena ada malaikat yang mendapat tugas membantu manusia.

Allah Swt .berfirman :

إِنَّ الَّذِينَ قَالُوا رَبُّنَا اللَّهُ ثُمَّ اسْتَقَامُوا تَتَنَزَّلُ عَلَيْهِمُ الْمَلَائِكَةُ أَلَّا تَخَافُوا وَلَا
تَحْزَنُوا وَأَبْشِرُوا بِالْجَنَّةِ الَّتِي كُنْتُمْ تُوعَدُونَ

Artinya :Sesungguhnya orang – orang yang mengatakan. “ Tuhan kami ialah Allah”, Kemudianmeneguhkanpendirianmereka, makamalaiaktakanturunkepadamereka( denganmengatakan ),”jangankamumerasatakutdanjanganlahkamumerasasedih, dangembiralahmerekadengan ( memperoleh ) surge yang telahdijanjikan Allah kepadamu”.
(Q.S. Fushilat : 30 )

Share:

No comments:

Post a Comment

ADIT. Powered by Blogger.

Popular Posts

Flag Counter

Total Pageviews

contact Froms